KH. Afifuddin Muhajir Resmi Jadi Wakil Rais ‘Am PBNU

KH. Afifuddin Muhajir Resmi Jadi Wakil Rais ‘Am PBNU

Rabu, 12/01/22, KH. Yahya Cholil Staquf mengumumkan secara resmi Susunan Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Masa Khidmah 2022-2027.

“Alhamdulillah kami telah berhasil membuat atau memutuskan susunan lengkap Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU)” kata KH. Yahya Cholil Staquf, mengawali pengantarnya yang disiarkan secara langsung melalui Chanal Youtube TVNU.

Dalam acara yang berlangsung di Gedung PBNU ini, KH. Yahya menjelaskan bahwa ada sekitar dua ratus orang yang tergabung dalam Susunan PBNU yang baru. Jumlah Susunan PBNU ini jauh lebih banyak dibandingkan dengan Susunan PBNU sebelumnya.

Ada dua alasan kenapa Susunan PBNU yang baru ini agak ‘gemuk’.

Pertama, karena melihat jumlah warga Nahdlatul Ulama yang begitu banyak dan luas. Sehingga menjadi konsekuensi tersendiri untuk membentuk personel yang banyak juga.

Kedua, karena melihat visi yang sedang diusung. Menurut KH. Yahya, saat ini Nahdlatul Ulama sedang mengusung visi besar yang membutuhkan tenaga berlipat ganda untuk mewujudkannya. Oleh karena itu ia membutuhkan jumlah Susunan PBNU yang lebih banyak dari sebelumnya.

Usai memberikan pengantar, lalu KH. Yahya Cholil Staquf membacakan beberapa nama yang akan mengawasi dan mendampingi khidmah beliau kepada Nahdlatul Ulama dalam waktu lima tahun ke depan.

Di antara beberapa nama itu, ada KH. Afifuddin Muhajir yang masuk dalam Susunan PBNU Masa Khidmah 2022-2027. Dalam kepemimpin KH. Yahya ini KH. Afifuddin Muhajir berperan sebagai wakil dari KH. Miftachul Akhyar yang dipercaya mengemban amanah sebagai Rais Am PBNU.

Ini bukan kali pertama KH. Afifuddin Muhajir masuk dalam jajaran Susunan PBNU. Pada periode sebelumnya kiai pakar Ushul Fikih inisudah pernah mengemban amanah menjadi Rais Syuriah PBNU Bersama dengan KH. Bahauddin Nur Salim dan KH. Afifuddin Dimyati.

Dalam Susunan PBNU yang baru ini, KH. Afifuddin Muhajir tidak sendirian. Beliau menjadi Wakil Rais ‘Am PBNU Bersama dengan KH. Anwar Iskandar.[srf]

One thought on “KH. Afifuddin Muhajir Resmi Jadi Wakil Rais ‘Am PBNU”

  1. Bismillah
    Amanah
    🤲

Add a Comment

Your email address will not be published.

Pin It on Pinterest